2 Santri Dimagetan Tewas Terlindas Mobil

2 Santri Dimagetan Tewas Terlindas Mobil


Tragis nian nasib Adhly dan Umam, dua santri Pondok Pesantren (Ponpes) Temboro, Magetan. Dua karib ini ditemukan meregang nyawa di Jalan Raya Maospati-Madiun, tepatnya di Desa Malang.
Diduga, Adhly dan Umam tewas selepas terlindas kendaraan roda empat yang melaju dari arah Madiun, Rabu (1/6) pukul 22.00.
Informasi yang berhasil dihimpun wartawan koran ini, kecelakaan maut bermula saat Adlhy dan Umam berboncengan menggunakan motor jenis Honda Vario Nopol DC 2203 SZ dari arah Madiun.
 Tepat di lokasi, kedua santri ini terjatuh dari kendaraannya. Sialnya, dari arah belakang muncul kendaraan roda empat yang tak diketahui identitasnya melaju dengan kecepatan tinggi.
 Karena jarak terlalu dekat, tabrakan tak dapat dihindarkan. Kedua santri itu pun terlindas. ‘’Kemungkinan karena hujan deras, kondisi jalan licin. Keduanya pun jatuh, nggak tahunya ada mobil di belakang,’’ ujar Kanit Lantas Polsek Maospati AKP Muh Munir.
Kata Munir, Adhly tewas di lokasi kejadian setelah terlindas kendaraan roda empat tersebut. Sedangkan karibnya, Umam menyusul menghembuskan nafas terakhirnya saat perjalanan menuju Unit Gawat Darurat (UGD) dr. Sayidiman Magetan.
 ‘’Kedua korban memiliki luka serius di bagian kepala, saat kejadian Adhly tidak menggunakan helm dan Umam memakai helm,’’ jelasnya.
Pihak kepolisian mengetahui identitas kedua pengendara motor ini dari pakaian yang digunakannya.
Petugas pun langsung menghubungi pengurus Ponpes Temboro, ternyata Adhly dan Umam merupakan santri di lembaga tersebut. ‘’Keduanya santri Ponpes Temboro yang mau pulang, kata pengurus ponpes tidak pamit saat keluar pondok. Saat ini kami berupaya mengejar mobil yang menabrak keduanya, ‘’ tambahnya.(odi/aan)

Source;radarmadiun

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »